JAMBI - Babinsa adalah sosok prajurit TNI yang memiliki tugas penting dalam membina dan mengawasi wilayah di tingkat desa atau kelurahan. Peran strategis Babinsa dalam pemberdayaan masyarakat tidak bisa diabaikan, karena mereka berperan sebagai jembatan antara TNI dengan masyarakat.
Peran Babinsa salah satunya adalah berperan dalam mendampingi proses pembangunan diwilayahnya. Mereka dapat memberikan masukan dan saran kepada pemerintah daerah mengenai kebutuhan dan prioritas pembangunan ditingkat desa ataupun kelurahan.
Peran positif itu dilakukan oleh Sertu Ali Fahmi, Babinsa kelurahan Jembatan Mas Koramil 415-04/Muara Bulian. Ia merangkul warga di wilayah tersebut pada Minggu (09/06/2024) untuk bersama-sama memperbaiki kondisi jalan kelurahan yang rusak dan berlobang.
Kegiatan meratakan bahan timbunan dilakukan agar kondisi jalan dapat dipergunakan dengan nyaman dan lancar, sehingga fungsi jalan benar-benar dapat kembalikan.
Dikatakan Sertu Ali Fahmi bahwa jalan yang rusak berdampak sangat luas. Jalan yang buruk menghambat akses ke layanan kesehatan, mempersulit untuk mencapai kesekolah serta dapat mengisolasi masyarakat desa, sehingga membatasi akses mereka ke informasi, peluang dan layanan sosial. Hal ini dapat memperburuk kemiskinan dan menghambat pembangunan.
Gotong royong bersama warga untuk memperbaiki jalan Kelurahan Jembatan Mas - Lubuk Ruso, Kecamatan Pemayung Kabupaten Batanghari, dilakukan dengan penuh keikhlasan, dimana fungsi jalan sebagai sarana transportasi harus dapat dipergunakan dengan baik.
Baca juga:
Babinsa Proaktif Bantu Warga Korban Banjir
|
Masyarakat mulai sadar jika jalan dibiarkan rusak, sudah pasti akan meningkatkan biaya tranportasi, mengurangi produktivitas pertanian/perkebunan dan menghambat pertumbuhan usaha kecil.
Lebih lanjut Ali Fahmi mengatakan bahwa, kegiatan gotong royong yang dilakukan ini merupakan wujud kepedulian seorang Babinsa dalam upaya untuk mengatasi kesulitan warga diwilayah binaannya, ujarnya.(IS)